Cara Pasang Iklan di Shopee – Saat ini, bagi pelaku usaha udah nggak asing lagi untuk mulai berpindah ke penjualan online. Salah satu langkahnya yaitu mulai merambah untuk penjualan di marketplace.
Sebab, mereka nggak perlu mengeluarkan biaya untuk menyewa tempat, cukup dengan membuat akun toko mereka udah bisa berjualan, pokoknya gratis deh.
Nah, salah satu yang menjadi incaran pebisnis untuk mulai jualan online yaitu Shopee.
Selain nggak perlu mengeluarkan biaya alias gratis, marketplace juga menawarkan berbagai macam fitur termasuk fitur iklan atau ads untuk mempromosikan produkmu.
Buat kamu yang belum tahu bagaimana cara membuat iklan di Shopee, kamu bisa ikutin langkah-langkahnya di artikel kali ini.
Jenis Shopee Ads
Buat kamu yang mulai ingin beriklan di marketplace seperti Shopee, Tokopedia, Lazada, atau marketplace lainnya. Kamu perlu memahami terlebih dahulu jenis iklan yang ada di setiap marketplace nya.
Misalnya, Shopee menawarkan jenis iklan yang beragam seperti pencarian produk, produk serupa, dan produk otomatis.
Supaya kamu nggak salah menentukan iklannya, kita bedah satu persatu yuk jenis iklan yang ada di Shopee.
1. Iklan Pencarian Produk
Untuk jenis iklan pencarian produk akan membantu pembeli menemukan produk kamu di halaman hasil pencarian produk.
Kenapa sih kamu mesti menggunakan iklan pencarian produk ini?
Ada tiga keuntungan yang bisa kamu dapatkan dari ads Shopee satu ini, diantaranya membuat produk kamu makin mudah dilihat pembeli, umumnya pada posisi atas hasil pencarian.
Lalu, kedua meningkatkan potensi penjualan dan terakhir, memudahkan kamu dalam mengatur pengeluaran seperti menentukan modal dan biaya per-klik.
Tips cara mengoptimalkan performa iklan pencarian produk di Shopee, salah satunya kamu perlu mengatur kata pencarian sendiri dan tentukan biaya per klik untuk setiap kata pencarian.
Mau mulai iklan pencarian produk? Ikutin cara pasang iklan di Shopee berikut ini ya.
1. Login ke seller center
2. Lalu klik Iklan Shopee dan pilih +Buat iklan baru
3. Dan pilih jenis iklan pencarian untuk buat iklan pencarian produk
4. Selanjutnya, pilih tipe promosi produk untuk buat iklan.
5. Tentukan modal dan periode untuk masing-masing iklan
6. Setelah itu, pilih produk untuk diiklankan, dan klik konfirmasi
7. Atur kata pencarian sesuai dengan produk, kamu bisa memilih diantara 2 tipe, yaitu pilih otomatis dan pilih manual
2. Iklan Produk Serupa
Dengan memakai iklan produk serupa, tentunya akan meningkatkan popularitas toko karena akan muncul di halaman rekomendasi produk Shopee.
Keuntungan dari penggunaan iklan produk serupa, yaitu produk yang kamu miliki bisa mudah dilihat.
Karena produk kamu akan ditampilkan pada bagian rekomendasi halaman utama Shopee.
Kedua, dapat menjangkau pembeli yang tertarik dengan produk sehingga bisa meningkatkan penjualan.
Untuk optimalkan performa iklan produk serupa, kamu perlu memilih produk yang tepat untuk dipasarkan dan pastinya sesuaikan dengan tujuan bisnis kamu ya.
Lalu, kamu bisa mulai beriklan selama 7-10 hari dan periksa iklan setiap 1-2 minggu secara berkala. Terakhir, optimalkan biaya per klik secara otomatis.
Cara Pasang Iklan Produk Serupa di Shopee
- Login ke seller center Shopee
- Pilih menu Iklan Shopee
- Klik +Buat iklan baru dan pilih jenis iklan Produk Serupa
- Pilih produk yang ingin dipromosikan
- Tentukan modal dan periode iklan
- Atur target audiens berdasarkan kategori produk
- Klik konfirmasi untuk memulai iklan
Tips Membuat Iklan Marketplace Anti Boncos
Umumnya, pebisnis online yang ingin beriklan di marketplace sering kali merasa biaya yang dikeluarkan untuk ads lebih besar dibandingkan penjualannya.
Untuk mengatasi permasalahan tersebut, kamu perlu tahu tips dan trik agar bisnis kamu nggak boncos saat menjalankan iklan.
Terdapat tiga tips cara membuat iklan di Shopee supaya lebih maksimal dan pastinya bisa meningkatkan penjualan kamu tanpa banyak mengeluarkan biaya iklan.
1. Tentukan Tujuan dari Pemasangan Shopee Ads
Sebelum kamu membuat iklan di Shopee maupun marketplace lainnya, langkah pertama yang harus kamu lakukan ialah menentukan tujuan dari pemasangan iklan.
Sebab, setiap ads yang dilakukan tentunya memiliki tujuan yang berbeda dan ada dua pondasinya nih. Jadi, ketahui dulu apa penyebab yang membuat iklan kamu boncos.
Pertama, ada iklan profit dimana tujuan dari penggunaan iklan ini yaitu untuk mendapatkan keuntungan. Lalu, gimana caranya supaya ads yang dipakai bisa berhasil?
Nah, kamu bisa mulai berjualan produk yang lagi trending atau produk baru yang belum bersaing dari segi ulasan produk dengan toko lainnya.
Kedua, iklan trafik yang bertujuan supaya toko yang dimiliki ramai dikunjungi oleh orang-orang sehingga meningkatkan reputasi dan berharap pelanggan membeli produk lainnya.
Tapi sering kali, ada beberapa pelaku usaha online yang menerapkan promosi dalam bentuk produk bundling.
2. Ketahui Prinsip Budget Iklan
Biasanya banyak nih pebisnis yang masih bertanya-tanya “kira-kira untuk buat iklan di Shopee, budget yang dikeluarin berapa ya?”
Ada 3 hal nih yang perlu kamu perhatikan ketika ingin beriklan di marketplace, yaitu closing rate, budget clicks, dan profit produk.
Ternyata ketiga hal tersebut saling berkaitan loh, aku jelasin ya satu persatu buat kamu yang belum tahu arti dari masing-masing faktornya.
Closing rate, bisa dikatakan sebagai hasil dari orang yang membeli produk melalui iklan yang udah kamu lakukan nih, umumnya bentuknya berupa persenan.
Contoh, ada seratus orang yang klik iklan lalu yang memutuskan untuk membeli produk ada satu orang, maka closing rate nya adalah 1%.
Setelah itu, kamu tentukan budget maksimum per-klik, untuk menentukan berapa maksimum budget per-klik kamu bisa menyesuaikannya dengan profit produk.
Harga pasang iklan yang harus kamu bayarkan disesuaikan dari setiap klik pembeli terhadap iklan yang jalankan.
3. Lakukan Testing Iklan
Terakhir, kamu dapat melakukan testing iklan berdasarkan tujuan dari iklan yang akan kamu gunakan.
Tapi sebelumnya, kamu tentukan rencananya dulu nih, mulai dari margin minimal, top-up iklan pertama, bid nya, dan tipe audiensnya.
Tujuannya untuk melihat dari kedua iklan yang dilakukan mana yang berpotensi bisa meningkatkan trafik atau profit, berdasarkan objective yang kamu inginkan.
Strategi Optimasi Iklan Shopee untuk Hasil Maksimal
Supaya iklan Shopee kamu lebih maksimal, kamu bisa melakukan strategi optimasi iklan di Shopee dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:
- Pilih Produk yang Tepat untuk Diiklankan: Pastikan produk yang kamu iklankan memiliki daya tarik dan relevansi tinggi di pasaran.
- Gunakan Kata Kunci yang Tepat: Riset kata kunci yang sering dicari oleh calon pembeli untuk meningkatkan visibilitas iklan kamu.
- Pantau dan Evaluasi Iklan secara Berkala: Lakukan evaluasi performa iklan secara rutin untuk melihat efektivitas dan melakukan penyesuaian jika diperlukan.
Butuh Sistem untuk Operasional Bisnis? Pakai Cara Ini!
Kalau sekarang kamu udah tahu cara pasang iklan di shopee, tandanya kamu udah siap nih untuk mendapatkan penjualan yang lebih banyak.
Tapi biasanya pebisnis yang orderannya udah mulai banyak, umumnya nggak ada waktu lagi buat urus bisnis.
Sehingga sering kali merasa kesulitan nih buat mengurus segala operasional bisnisnya seperti mengatur stok barang, memproses pesanan, sampai laporan penjualan.
Maka dari itu, untuk mengatasi kendala tersebut ada platform yang bisa membantu kamu soal operasional bisnis, namanya sistem omnichannel.
Salah satu yang menyediakan sistem ini adalah Jubelio Omnichannel
Dengan platform Jubelio, kamu udah bisa mengelola segala urusan bisnis kayak stok barang, proses pesanan, upload produk, sampai manajemen gudang, cuma dari satu dashboard aja.
Kalau biasanya kamu mesti buka masing-masing marketplace untuk memproses orderan yang masuk.
Sekarang tinggal di satu dashboard, kamu dapat memproses setiap pesanan dari Shopee, Tokopedia, Lazada, dan marketplace lainnya.
Begitu pun, jika kamu pengen upload produk, cuma satu kali klik seluruh produkmu udah bisa muncul di seluruh toko di marketplace.
Sebab, Jubelio udah terintegrasi ke semua channel penjualan online dan offline seperti marketplace, social commerce, dan website toko online.
Pokoknya ekosistem di Jubelio lengkap banget deh, soalnya bukan cuma untuk toko online aja melainkan buat kamu yang punya toko offline juga bisa kok memakai Jubelio POS.
Daripada penasaran, mending kamu langsung coba deh semua fiturnya secara GRATIS dengan klik tombol di bawah ini ya.