Ide usaha di bulan ramadhan – Sebentar lagi sudah mulai memasuki bulan ramadhan yang hanya tinggal hitungan hari saja. Tentu saja, bulan ramadhan merupakan bulan yang ditunggu oleh semua umat muslim.
Bulan ramadhan tidak hanya dikenal sebagai ladang pahala tetapi bisa dijadikan ladang rezeki bagi sebagian orang. Tentu pada bulan yang suci ini, pola konsumsi masyarakat mengalami perubahan.
Banyak contoh usaha yang sudah ada dan dapat kamu terapkan, misalnya berjualan takjil atau membuka usaha katering untuk menu sahur dan berbuka, karena biasanya masyarakat kerap mengadakan buka bersama.
Mau nambah penghasilan tapi bingung mau buka jenis usaha apa di bulan ramadhan ini ? Tenang aja, disini ada rekomendasi peluang bisnis selama bulan ramadhan yang bisa kamu gunakan sebagai referensi untuk berjualan.
Ide Bisnis Perlengkapan Ibadah
Ide kreatif bisnis untuk bulan puasa ini pertama adalah peralatan ibadah.
Seperti yang kita ketahui bahwa bulan ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah, dimana semua orang berbondong-bondong untuk menambah pahala dan tentu membutuhkan peralatan ibadah.
Peralatan ibadah yang bisa kamu jual misalnya tasbih, al-quran, sajadah, mukena bagi perempuan, kopiah untuk laki-laki dan semua itu dapat kamu jadikan sebagai peluang bisnis selama bulan puasa ini.
Karena biasanya saat lebaran banyak orang juga yang memberikan parcel dalam bentuk peralatan sholat. Jadi, bisnis ini bisa kamu coba terapin contohnya menjual melalui online sehingga penjualan bisa menjangkau seluruh wilayah di Indonesia.
Berjualan makanan untuk sahur dan berbuka
usaha rumahan di bulan ramadhan yang bisa kamu lakukan dengan membuka katering makanan untuk sahur maupun berbuka puasa. Apalagi kamu tinggal di lingkungan yang banyak anak kos nya, maka katering bisa dijadikan sebagai peluang usaha.
Biasanya usaha katering juga dapat dipromosikan misalnya untuk acara buka bersama karena sudah sebagai tradisi tahunan yang dilakukan masyarakat Indonesia.
Usaha ini bisa kamu coba selama bulan ramadhan apabila berkembang kamu bisa secara terus menerus menjalankan bisnis ini.
Satu hal yang harus diperhatikan selain hidangan yang enak adalah kamu harus memberikan pelayanan yang baik kepada konsumen kamu contohnya memberikan jasa pengiriman makanannya.
Selain itu, kamu juga harus pintar-pintar mengkombinasikan menu makanan tujuannya agar pelanggan kamu tidak mudah bosan dengan menu katering yang kamu sajikan.
Baca Juga: 5 Contoh Usaha Kecil Menengah Paling Banyak Dicoba Pemula
Menjual Pakaian Muslim
Tak dapat dipungkiri salah satu usaha yang menguntungkan selama bulan ramadhan dan bisa kamu coba adalah menjual pakaian muslim. Karena selama bulan ramadhan baik wanita maupun pria menggunakan baju muslim dan tertutup dalam kesehariannya.
Sama seperti usaha katering sebelumnya, jika usaha pakaian muslim ini berkembang dengan baik bisa kamu jadikan sebagai bisnis tetap kamu.
Walaupun dengan menjual pakaian muslim bagi sebagian orang mungkin sebagai usaha musiman di bulan puasa karena mengikuti tren mode setiap tahunnya yang berubah, seperti model baju kaftan atau tunik.
Lalu, gimana cara memulai usahanya ?
Gampang banget caranya, ada berbagai macam cara yang bisa kamu lakukan dengan modal yang kecil bahkan tanpa mengeluarkan modal sama sekali, kamu dapat menjadi dropshipper atau reseller.
Baca Juga : Perbedaan Dropshipper dan Reseller yang Wajib Kamu Tahu
Usaha Laundry
Selanjutnya, usaha yang dapat kamu coba selama bulan ramadhan adalah membuka usaha laundry. Memang untuk membuat usaha ini memerlukan modal yang cukup besar karena membutuhkan mesin cuci yang banyak tetapi kamu bisa mengakalinya.
Gimana caranya ? Caranya mudah kamu bisa memulainya dengan mesin cuci dirumah terlebih dahulu.
Nah, jika dari situ saja pelanggan kamu sudah mulai banyak dan pendapatan dari usaha juga banyak baru kamu bisa memperbanyak mesin cuci untuk usaha.
Usaha laundry kamu bisa banyak pelanggannya karena kamu harus memberikan pelayanan yang terbaik dan jika pelayanan kamu bagus ada kemungkinan pelanggan tersebut akan datang kembali.
Tanpa kamu sadari usaha laundry ini bisa kamu lakukan selama bulan puasa, biasanya wanita karier tidak sempat untuk mencuci pakaiannya sendiri sehingga membutuhkan jasa laundry untuk mencuci pakaian sehari-hari.
Apalagi kalau sudah menjelang lebaran bahkan setelah lebaran biasanya orderan untuk laundry cukup besar.
Dikarenakan sehabis pulang kampung banyak baju kotor yang dibawa dan saat sampai dirumah sudah terlalu lelah untuk mencucinya, jadi membutuhkan jasa laundry.
Baca Juga: 5 Macam Usaha yang Cocok Berdasarkan Zodiak
Usaha Takjil
Salah satu usaha yang bisa kamu lakukan di bulan puasa ini adalah menjual takjil untuk berbuka puasa. Takjil menjadi dagangan yang laris di bulan puasa karena pasti sering dicari oleh orang-orang ketika ngabuburit sebagai hidangan untuk berbuka puasa.
Dengan membuka usaha ini, dapat kamu lakukan dirumah dan tidak memerlukan modal yang besar sehingga kamu bisa membuka usaha rumahan.
Usaha aneka takjil memang menggiurkan karena dengan modal yang kecil tetapi keuntungan yang didapat cukup besar. Contoh usaha takjil yang dapat kamu lakukan misalnya biji salak, kolak, kolang-kaling, minuman dingin, kue basah, gorengan dan masih banyak lagi.
Ada tiga model usaha takjil yang bisa kamu coba di bulan puasa ini, mulai dari membuatnya sendiri, sebagai orang ketiga yang memasarkan jualannya, atau gabungan dari keduanya jadi kamu membuat takjil sendiri dan menitipkan dagangan kamu kepada orang lain.
Berjualan kurma dan buah-buahan
Di bulan puasa ini banyak orang yang membeli kurma sebagai buah untuk berbuka puasa karena sudah menjadi tradisi saat berbuka puasa yang pertama kali di konsumsi adalah kurma selanjutnya baru makanan ringan seperti takjil.
Berhubung buah kurma tidak ada di Indonesia, maka ini bisa dijadikan sebagai peluang usaha yang dapat kamu coba selama bulan puasa ini.
Caranya kamu dapat membuat kemasan dengan berat yang berbeda lalu kamu bisa menjualnya lagi. Sebelumnya kamu harus mencari produsen yang menjual buah kurma di Indonesia
Tidak hanya kurma yang sering dicari oleh masyarakat tetapi buah-buahan yang lain juga. Karena konsumsi buah-buahan selama bulan puasa meningkat, bisa disajikan takjil seperti sop buah, es campur, es teler, dan lainnya.
Itu dia ide kreatif usaha di bulan ramadhan yang dapat kamu coba untuk menambah pemasukkan kamu.
Nah kalau kamu udah punya usaha dan usaha kamu semakin besar.
Kamu bisa menggunakan platform Jubelio untuk memudahkan kamu dalam melakukan pembukuan keuangan usaha kamu dengan menggunakan aplikasi pembukuan.
ikuti langkah aku untuk menggunakan platform Jubelio omnichannel. Dengan Jubelio, kamu enggak perlu ribet untuk mengurus jualan kamu sendiri.
Bersama Jubelio, kamu bisa kelola semuanya mulai dari jualan online, offline, sampai gudang dalam satu sistem.
Jadi, kamu bisa santai aja karena enggak perlu buat upload foto produk satu-satu di masing-masing marketplace dan memproses pesanan juga.