Limited edition artinya produk yang dijual dalam jumlah terbatas dan umumnya bersifat eksklusif, pastinya kamu udah nggak asing lagi kan dengan istilah satu ini?
Banyak pebisnis yang menggunakan kata ini untuk menarik perhatian customer mereka, apalagi biasanya pelanggan suka sekali dengan produk yang memiliki label limited edition.
Eitsss… tahu nggak ternyata istilah ini udah menjadi strategi pemasaran dari brand besar, lho!
Langsung kita simak yuk penjelasan lengkap apa yang dimaksud limited edition beserta contohnya.
Arti Limited Edition
Jadi, sebenarnya apa itu limited edition?
Arti limited edition adalah edisi terbatas.
Untuk penjelasan lengkapnya dikutip dari Cambridge Dictionary, limited edition adalah sebuah produk yang dibuat dan memiliki style berbeda dari produk sebelumnya dan diproduksi dalam jumlah sedikit.
Jadi, bisa dikatakan barang yang limited edition artinya produk langka yang kemungkinan jika dikeluarkan dan stoknya habis, tidak akan diproduksi lagi.
Dengan begitu, umumnya produk tersebut akan menjadi barang koleksi dan diincar kebanyakan kolektor, karena termasuk ke dalam aset langka sehingga dijual dengan harga yang cukup tinggi.
Jenis produk ini biasanya berbeda dengan produk yang dijual pada umumnya sehingga mampu memberikan rasa kebanggaan tersendiri bagi konsumen yang memilikinya.
Di satu sisi barang yang limited edition juga dapat digunakan oleh pebisnis untuk tahu antusias konsumen terhadap produk yang ditawarkan.
Istilah limited edition bukan hanya diberikan untuk produk eksklusif atau luxury saja yang dibandrol dengan harga yang tinggi melainkan bisa diterapkan ke berbagai produk juga.
Maka dari itu, strategi pemasaran limited edition adalah strategi penjualan yang mempromosikan produk sebagai barang langka atau terbatas. Umumnya, produk limited edition dijual dengan harga yang tinggi, karena jumlahnya sangat terbatas.
Baca juga: Strategi Buy 1 Get 1 Artinya Buat Bisnis Untung atau Rugi?
Fungsi Limited Edition sebagai Strategi Bisnis
Limited edition artinya bukan sekedar produk terbatas saja, tetapi bisa dibilang menjadi salah satu strategi bisnis yang berfungsi untuk mengenalkan produk terbaru ke konsumen.
Tujuannya untuk menarik perhatian dan membuat konsumen penasaran sehingga ingin cepat-cepat membelinya.
Keunikan dan keistimewaan produk berlabel limited edition menjadi daya tarik utamanya yang membuat konsumen berlomba untuk bisa mendapatkannya.
Adapun salah satu keuntungan dari penerapan strategi limited offer adalah mendatangkan pelanggan potensial.
Diadakannya produk yang limited edition ini sebenarnya bermanfaat untuk menarik perhatian konsumen sehingga mereka selalu menunggu produk tersebut.
Selain itu, masih ada 3 fungsi lain dari limited offer, diantaranya:
1. Dapat Tingkatkan Loyalitas Pelanggan
Rata-rata produk limited edition dibuat untuk konsumen tertentu, misalnya saja pelanggan setia dan umumnya barang limited dimaknai sebagai hadiah untuk mengapresiasi pelanggan yang loyal terhadap brand sehingga dapat memberikan kesan tersendiri yang dianggap spesial oleh konsumen.
Baca juga: 6 Strategi Clearance Sale Biar Jualan Tambah Laku
2. Sebagai Media Promosi Produk
Adanya label limited edition dapat menimbulkan sensasi tertentu sehingga konsumen segera membeli produkmu, karena jumlahnya terbatas dan bersifat urgent dengan harapan angka penjualan bisa meningkat dalam waktu singkat.
3. Langkah Survei Pasar
Terakhir, produk limited edition bisa digunakan untuk melihat respon pasar terhadap produk. Nantinya kita sebagai pelaku usaha bisa tahu serta memutuskan produk tersebut layak untuk diproduksi jangka panjang atau tidak.
Dengan begitu, kamu dapat meningkatkan nilai tambah sebuah produk agar lebih dikenal oleh masyarakat luas.
Dalam konsep limited edition artinya, bukan hanya jumlah produk yang harus diperhatikan tetapi jangka waktu menjadi faktor penting.
Strategi Promosi Limited Edition
Berikut adalah beberapa langkah dan teknik untuk mempromosikan produk limited edition.
1. Teaser dan Pengumuman Awal
Promosi limited edition yang bisa kamu lakukan dengan membuat konten teaser beberapa minggu atau hari sebelum peluncuran untuk membangkitkan rasa penasaran customer. Kamu dapat gunakan gambar atau video singkat yang mengisyaratkan produk.
Kemudian lakukan pengumuman resmi melalui media sosial, email, dan situs website dengan menyertakan tanggal peluncuran dan beberapa detail menarik tentang produk.
2. Menggunakan Influencer dan Brand Ambassadors
Kamu bisa ajak influencer atau content creator yang relevan dengan audiens target untuk mempromosikan produk. Mereka bisa membagikan pengalaman mereka atau unboxing produk di media sosial.
Minta influencer untuk memberikan ulasan atau testimoni mengenai produk edisi terbatas.
3. Lakukan Kampanye Media Sosial
Buat konten visual yang menarik dan profesional untuk memamerkan produk edisi terbatas. Gunakan foto produk berkualitas tinggi dan video promosi.
Atau bisa juga menggunakan tagar khusus sebagai media promosi untuk campaign yang kamu lakukan agar mudah ditemukan dan diikuti di media sosial.
Baca juga: Pahami! Arti Repeat Order, Tujuan, dan Strategi Meningkatkannya
4. Adakan Giveaway
Strategi promosi limited edition berikutnya, kamu mengadakan challange di media sosial di mana audiens harus membagikan postingan terkait dengan produk yang akan rilis untuk berkesempatan memenangkan produk edisi terbatas.
Selain memberikan kesempatan kepada audiens di sosial media, kamu dapat memberikan giveaway eksklusif kepada pelanggan setia sehingga bisa meningkatkan loyalitas pelanggan.
5. Landing Page Khusus
Buat halaman produk khusus di situs web yang menyediakan semua informasi tentang produk edisi terbatas, termasuk fitur, harga, dan cara membeli.
Kamu juga bisa menggunakan countdown timer untuk menambahkan urgensi dan memberitahu pengunjung situs web tentang kapan produk akan diluncurkan atau penawaran akan berakhir.
6. Email Marketing
Selanjutnya, kamu dapat mengirimkan email teaser sebelum launching produk tersebut. Caranya kamu bisa kirim pengingat beberapa hari sebelum peluncuran dan pada hari peluncuran untuk memastikan pelanggan tidak melewatkan kesempatan.
Baca juga: Mengenal Apa Itu Marketing, Kunci Tingkatkan Penjualan Produk
7. Strategi Limited Edition dengan Cerita di Balik Produk
Bagikan cerita unik atau inspirasi di balik produk edisi terbatas. Cerita yang menarik dapat meningkatkan nilai dan daya tarik produk.
Contoh membuat video behind the scenes yang menunjukkan proses pembuatan atau ide di balik produk.
8. Partnership dan Kolaborasi
Kolaborasi dengan brand lain untuk membuat produk edisi terbatas yang unik dan menarik lebih banyak perhatian.
Salah satunya yang saat ini sering digunakan untuk promosi adalah dengan mengadakan event atau pop-up store khusus untuk meluncurkan produk edisi terbatas, menciptakan pengalaman langsung bagi pelanggan.
9. Ulasan dan Feedback
Tampilkan testimoni dan ulasan dari pelanggan yang sudah mencoba produk edisi terbatas sebagai konten untuk mendorong pelanggan lain membagikan pengalaman mereka di media sosial dan gunakan konten tersebut sebagai bagian dari kampanye promosi kamu.
Dengan menggabungkan berbagai strategi ini, kamu dapat menciptakan kampanye promosi yang efektif dan menarik untuk produk edisi terbatas, meningkatkan penjualan, dan memperkuat hubungan dengan pelanggan.
Contoh Limited Edition
Kalau tadi kita udah membahas mengenai arti limited offer, sekarang kita bahas salah satu contohnya.
Nah, biasanya yang sering membuat limited produk adalah brand luxury atau mahal, seperti Longchamp, Channel, Hermes, Louis Vuitton, Gucci, dan lainnya.
Kali ini, kita bahas contoh brand lokal yang mengeluarkan produk limited edition, yaitu ButtonScarves yang mengeluarkan produk scarf bernama The Bora-Bora Series.
Yang mana, produk ini merupakan edisi khusus dan terbatas, sehingga hanya diluncurkan dalam kuantitas yang terbatas dan tidak akan restock.
Tentunya ada yang membedakan produk ini dibandingkan produk lainnya, yaitu berada pada material yang menggunakan bahan Jacquard Voile sehingga membuat tampilan lebih mewah.
Jika dilihat dari contoh limited edition Buttonscarves, brand satu ini bikin pelanggan mereka harus segera membeli produknya, karena tidak akan restock dan menimbulkan kesan eksklusif.