Kamu pernah mengalami ketersediaan stok barang di saat pesanan sedang menumpuk ?
Atau pernah membuat pelanggan kamu kecewa terhadap usaha kamu karena proses pengiriman barang yang lama?
Itu tandanya kamu membutuhkan yang namanya sistem manajemen untuk setiap persediaan barang agar tidak terjadi kesalahan yang sama di kemudian hari.
Kamu harus menerapkan manajemen persediaan atau manajemen inventory pada bisnis ritel atau jenis usaha lainnya.
Tapi sebelumnya kamu mesti tahu dulu nih, apa itu manajemen persediaan.
Pengertian Manajemen Persediaan
Manajemen inventory adalah sebuah manajemen yang berfungsi untuk menjaga, mengawasi, dan mengontrol persediaan barang yang terdapat pada bisnis.
Adapun aktivitas yang terdapat dalam sistem manajemen inventory yaitu perolehan persediaan, penyimpanan, sampai penggunaan stok untuk tujuan tertentu.
Baca juga : 5 Kelebihan Aplikasi Inventori Barang Otomatis
Tujuan Manajemen Persediaan
Adapun tujuan manajemen inventory pada bisnis retail, salah satunya adalah untuk memenuhi kebutuhan konsumen dengan cepat.
Dengan memenuhi permintaan pelanggan secara maksimal maka mereka akan puas dengan toko online kamu dan akhirnya dapat meningkatkan loyalitas pelanggan.
Berikut ini, ada 3 tujuan sistem inventory bagi berlangsungnya bisnis :
1. Memenuhi Pesanan Secara Cepat
Salah satu tujuan penerapan sistem manajemen persediaan adalah untuk memenuhi pesanan konsumen dengan cepat.
Pasti kamu juga enggak mau kan mengecewakan pelanggan karena waktu sampainya barang ke pembeli lebih lama.
Nah, maka dari itu untuk meminimalisir terjadinya hal tersebut kamu harus menjaga inventory barang setiap saat dan adanya sistem inventory dapat membantu kamu.
2. Mengontrol Persediaan Barang
Sebagai pebisnis kamu harus mengawasi dan mengontrol persediaan barang.
Tujuannya adalah agar kamu dapat menyediakan stok barang ketika produk tersebut dibutuhkan dan pastinya untuk memenuhi permintaan pelanggan.
Dengan menggunakan software persediaan barang, kamu lebih mudah untuk mengontrol setiap pergerakan barang kamu dan memastikan persediaan tersebut cukup.
Baca juga : 5 Fungsi Aplikasi Inventory Barang Untuk Bisnis E-Commerce
3. Menganalisa Penjualan Produk
Setelah adanya data terkait persediaan barang, kamu dapat menganalisa pola penjualan barang.
Adanya analisa tersebut kamu bisa membuat asumsi penjualan di masa mendatang, misalnya jika ada barang yang tidak laku, kamu bisa mengadakan promosi.
Pentingnya Manajemen Inventory Dalam Bisnis Ritel
Setelah kamu mengetahui tujuan adanya sistem inventory, kamu mesti memahami pula mengapa manajemen inventory penting pada bisnis retail.
Lalu, mengapa sistem manajemen persediaan penting ?
Sebab, inventory manajemen memiliki beberapa peran sebuah bisnis mulai dari menentukan tahap keseimbangan antara biaya usaha dan biaya yang dibutuhkan oleh bisnis.
Selain itu, sistem inventory berguna untuk mengontrol stok barang dan sebagai salah satu langkah untuk menentukan perencanaan kebutuhan barang setiap bulannya.
Dengan manajemen persediaan yang tepat bisnis kamu bisa lebih produktif dan efisien sebab kamu enggak perlu menghitung stok barang setiap saat.
Hanya menggunakan aplikasi stok barang, semua persediaan kamu sudah terlacak.
Baca juga : 5 Manfaat Manajemen Persediaan Pada Bisnis Ritel
Masalah Stok yang Dialami Brand Kintakun [Case Study]
Kalo kamu bingung bagaimana cara mengelola stok barang yang efisien. Nah, ada nih satu kasus yang dialami oleh suatu brand, yaitu Kintakun.
Yang mana, sebelumnya mereka memiliki masalah manjaemen inventory, dikarenakan mereka berjualan di multiple platform atau banyak channel penjualan terutama retail online dan kesulitan untuk manajemen stok di berbagai channel penjualannya.
Contoh yang mereka alami, ada 100 barang tapi di setiap marketplace punya kebutuhan barang berbeda-beda kalau kita nggak bisa alokasi barang yang tidak sesuai dan di satu marketplace habis.
Padahal ternyata ketersediaan stoknya masih banyak sehingga nggak terdistribusi dengan baik.
Dikutip dari interview bersama Kintakun, “Paling utama memang yang kita fokuskan adalah masalah stok management, karena kita ingin barang keluar dengan cepat dan terdistribusi lebih baik.”
Sampai akhirnya, mereka mencari cara agar efisiensi kerja bisa dilakukan lebih mudah dalam manajemen stok, proses pesanan, dan lainnya.
Dan menemukan salah satu sistem yang bisa mengatasi permasalahan mereka hanya dari satu platform saja.
Gunakan Aplikasi Inventory Management yang Otomatis
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, kalau sistem manajemen inventory adalah sebuah sistem yang berfungsi untuk menjaga dan mengontrol stok barang.
Untuk mengontrol persediaan barang, kamu udah enggak perlu lagi melakukan stock opname secara manual.
Kamu bisa mengetahui stok barang secara real time hanya melalui software Jubelio Omnichannel
Karena, dengan software stok barang semua persediaan sudah tersinkronisasi secara otomatis, kalau ada barang yang terjual otomatis dari sistem akan langsung berkurang.
Jadi, kamu udah bisa mengetahui stok barang secara real time dan aplikasi ini masuk ke sistem omnichannel kamu udah bisa mengelola laporan keuangan, penjualan, sampai WMS dalam satu sistem aja.
Ditambah udah terintegrasi dengan semua channel penjualan offline dan online, kamu bisa kelola secara bersamaan dalam satu dashboard.
Mau dapatkan penawaran menarik dari Jubelio? Caranya mudah banget, kamu juga bisa buat akun GRATIS dengan klik tombol di bawah ini.