Cara Membuat Stok Habis di Tokopedia – Kamu pernah nggak sih merasa kecewa ketika membeli sebuah barang?
Misalnya nih, barang yang pengen kamu beli di marketplace stoknya masih ada, tapi tiba-tiba di chat sama penjualnya karena barang yang dibeli ternyata stoknya udah abis.
Dan pastinya pelanggan kamu nggak mau kembali membeli produk di toko kamu lagi nih.
Tanpa disadari ternyata kejadian tersebut bisa menyebabkan calon pembeli nggak percaya terhadap bisnis online kamu.
Maka dari itu, kamu harus bisa mengatasi masalah tersebut dengan cara mengubah status produk menjadi stok habis di marketplace, khususnya untuk kamu yang jualan di Tokopedia.
Sayangnya sebagian dari penjual belum tahu tahapan mengubah stok kosong di Tokopedia, pas banget di artikel ini aku mau kasih informasi langkah-langkahnya.
Kapan Seller Harus Membuat Status Stok Habis?
Pasti kamu sering banget nih menemukan produk yang habis di satu toko online.
Atau kamu udah order barang nggak taunya produknya habis padahal masih tersedia stoknya di toko.
Tandanya seller belum menonaktifkan produk mereka yang habis padahal penting banget loh untuk mengubah status produk.
Tujuannya supaya pelanggan nggak merasa kecewa, karena udah order produk tapi ternyata barang yang dipesan kosong.
Kejadian tersebut pastinya dapat mempengaruhi pandangan pelanggan terhadap toko online kamu sehingga bisa aja nih mereka nggak mau balik beli barang lagi.
Jadi, kapan sih waktu yang tepat bagi seller untuk mengubah status saat produk habis?
Kamu dapat membuat status produk habis ketika barang yang kamu jual mengalami stok habis, produk sudah tidak di produksi, atau barang sudah tidak kamu jual.
Oleh karena itu, sebagai seorang penjual wajib banget buat kamu untuk selalu mengecek ketersediaan stok barang hingga mengontrol stok di marketplace.
Jadi, ketika barang habis kamu bisa secara cepat mengubah status produk menjadi stok habis di marketplace khususnya di Tokopedia.
Sayangnya kebanyakan penjual belum tahu nih gimana sih cara membuat stok habis di Tokopedia. Tapi tenang aja, selanjutnya aku akan kasih tahu langkah-langkahnya.
Baca juga: Cara Melihat Stok Barang di Tokopedia dan Tips Mengaturnya
Alasan Kamu Harus Selalu Pantau Stok Barang di Tokopedia
Hampir di semua channel penjualan online mengharuskan kamu untuk selalu memantau ketersediaan stok barang apalagi kalau jualannya di marketplace.
Kalau dari Tokopedia sendiri, ada 2 alasan nih untuk selalu mengontrol persediaan di setiap barang, diantaranya.
- Pembeli hanya dapat membeli barang sesuai dengan jumlah ketersediaan stok produk
- Kamu sebagai seller bisa mengurangi penolakan , pembatalan, dan komplain mengenai pesanan pembeli. Setiap masalah yang terjadi pada pesanan pembeli bisa mengakibatkan penalti poin yang berpengaruh sama reputasi toko kamu.
Cara Membuat Stok Habis di Tokopedia
Pasti sekarang pertanyaan kamu selanjutnya adalah bagaimana cara mengatur stok habis di Tokopedia?
Apalagi kalau misalnya produk fisik kamu stoknya habis tapi di toko online stoknya masih tersedia. Nah, tandanya kamu mesti mengubah barangmu menjadi habis.
Padahal cara untuk mengubah status produk habis Tokopedia gampang banget loh, kamu bisa ikutin nih langkah-langkahnya berikut ini.
- Kamu kunjungi website Tokopedia lalu masuk ke akunmu sebagai seller Tokopedia.
- Setelah itu, tinggal klik daftar produk, nanti akan muncul semua produk yang kamu jual beserta informasi mengenai stok barang.
- Berikutnya, kamu pilih produk apa saja yang stok fisiknya sudah habis lalu ubah stoknya menjadi nol (0).
- Terakhir, nanti produk akan secara otomatis menjadi tidak aktif seperti gambar di bawah ini.
Tapi ada yang perlu kamu ingat, untuk produk yang statusnya tidak aktif maka produknya nggak akan muncul di halaman tokomu.
Sehingga produk tidak dapat dicari dan dilihat oleh calon pembeli.
Atur Stok Barang di Marketplace Cuma dari Satu Sistem
Tenang aja nih, kalau kamu masih mengalami permasalahan terkait stok barang yang nggak sinkron dengan stok fisiknya, aku punya tips mudah mengatasinya.
Terlebih lagi, toko yang kamu urus lebih dari satu di berbagai channel penjualan seperti marketplace, social commerce, dan website pastinya ribet banget nggak sih mengelolanya satu persatu?
Maka dari itu, kamu ikutin aja nih langkah aku menggunakan platform Jubelio Omnichannel.
Dengan memakai Jubelio, kamu udah bisa meminimalisir terjadinya selisih barang antara stok fisik sama yang di marketplace, sebab udah tersinkronisasi secara otomatis.
Jadi, kamu nggak perlu khawatir lagi deh akan terjadi masalah terkait stok barang.
Bukan cuma itu aja kok, di Jubelio kamu juga bisa upload produk sekaligus memproses pesanan secara bersamaan ke semua channel penjualan cuma satu kali klik aja.
“Kok bisa sih upload produk dan sinkronisasi stok barang langsung di berbagai channel penjualan?”
Bisa dong, soalnya Jubelio udah terintegrasi ke seluruh channel penjualan yang kamu punya sehingga kelola operasional bisnis bisa lebih cepat dan praktis hanya dari satu sistem.
Mau coba kemudahan urus bisnis pakai Jubelio? Tinggal klik tombol di bawah ini ya, GRATIS!