Dalam menjalankan sebuah usaha pasti kamu memerlukan yang namanya promosi bukan ?
Kenapa sih promosi itu diperlukan bagi bisnis? Karena dengan cara promosi itulah yang bisa membuat pelanggan kamu dapat mengenal brand serta barang yang dijual.
Tapi kamu tahu enggak cara mempromosikan jualan online dengan baik. Kalo belum nih aku kasih tahu caranya buat kamu.
Bagaimana Cara Mempromosikan Barang Agar Bisa Menarik Perhatian Orang ?
Mungkin sebagian besar dari kamu belum tahu gimana sih supaya penjualan produk kamu meningkat? Padahal ada salah satu hal yang bisa kamu coba dengan cara mempromosikan produk agar dikenal orang.
Banyak metode untuk melakukan promosi produk misalnya membuat giveaway atau sekedar memberikan diskon. Tapi ada langkah yang harus kamu lakukan untuk promosikan produk kamu loh.
Baca juga: Kepuasan Pelanggan: Pengertian dan Jenisnya Untuk Bisnis
Membuat Konsep yang Unik
Sebenarnya untuk mempromosikan produk, kamu bisa membuat konsep yang unik bukan hanya sekedar memberikan diskon aja.
Misalnya nih, kamu memberikan diskon khusus sesuai dengan pelanggan kamu yang sedang berulang tahun atau dengan memberikan promo produk bundling
Memberikan Batas Waktu
Kenapa sih promo harus dikasih batas waktu? karena dengan adanya batas waktu membuat pelanggan kamu merasa untuk cepat-cepat membeli produk kamu agar tidak ketinggalan.
Batasan waktu ini bisa kamu perkirakan apakah harian, mingguan, atau bulanan. Selain itu, kamu juga bisa memberikan batas konsumen yang mendapatkan promo.
Manfaatkan Platform Online
Kalo kamu masih ada yang bertanya-tanya mengenai bagaimana cara mempromosikan produk secara online ? Nih aku kasih jawabannya.
Kamu bisa memanfaatkan platform online seperti media sosial instagram atau lewat facebook untuk mempromosikan produk kamu.
Contohnya kamu dapat membuat promo dimana pelanggan kamu harus merepost informasi promo di akun sosial media kamu untuk dapetin promonya.
Kalo kamu punya data pelanggan kamu seperti email kamu juga bisa melakukan newsletter kalo misalnya ada promosi produk dari usaha kamu.
Baca juga: Cara Menarik Konsumen Dengan Strategi Harga Psikologis
Bekerja Sama dengan Influencer Sebagai Cara Mempromosikan Barang
Selanjutnya, kamu bisa bekerja sama dengan influencer untuk memperluas jangkauan pelanggan kamu.
Caranya kamu bisa memberikan kode voucher khusus yang diberikan oleh influencer dengan begitu pengikutnya dapat tertarik untuk membeli produk kamu.
Menetapkan Minimal Pembelian
Cara menetapkan minimal pembelian dapat mendorong pelanggan kamu untuk melakukan jumlah transaksi yang lebih besar.
Karena dengan menetapkan minimal pembelian maka diskon yang diberikan semakin besar.
Cara ini tentu menarik perhatian konsumen kamu yang awalnya hanya membeli satu produk mereka akan menambah lagi karena mengincar diskon tersebut.
Berikan Promosi Berupa Produk Bundling
Kamu juga bisa nih pakai strategi pemasaran yang satu ini yaitu bundle.
Mungkin nggak cuma satu atau dua orang aja yang menerapkan cara promosi ini, tapi tidak ada salahnya kan kamu mencoba untuk membuat promosi bundling.
Biasanya pebisnis bakalan menjual barang bersamaan dalam bentuk paket, apalagi kalau kamu jualan di marketplace bisa banget pakai tips ini.
Tapi yang menjadi kendala kebanyakan penjual online saat memakai strategi pemasaran bundle adalah sulitnya menghitung stok barang.
“Terus gimana dong supaya kita nggak susah buat hitung persediaan barangnya agar penjualan tidak terganggu?”
Jadi, mau nggak mau kamu mesti hitung dulu jumlah masing-masing persediaan barang, baru deh kamu bisa tentuin maksimal stok yang bisa dijual.
Tenang, ada caranya mudahnya kok, agar kamu nggak lagi kesusahan untuk menghitung stok dan lebih mudah membuat strategi promosi produk bundling.
Tipsnya kamu bisa nih menggunakan sistem Jubelio karena di aplikasi tersebut udah ada fitur yang memudahkan kamu dalam buat promosi, salah satunya ya produk bundle.
Nanti kamu bisa atur aja berapa jumlah stok barang yang akan kamu jual dan secara otomatis akan menghasilkan SKU baru.
Contohnya seperti gambar di bawah:
Cara Mempromosikan Produk Dengan Kasih Reward pada Konsumen
Siapa bilang promosi yang dilakukan hanya untuk konsumen baru ? Kamu juga bisa memberikan promo kepada pelanggan lama kamu.
Karena dengan begitu, kamu bisa mendapatkan konsumen loyal. Caranya kamu dapat memberikan mereka reward berupa point atau yang lainnya.
Dan dari point tersebut nanti bisa mereka tukarkan ke toko online maupun offline kamu.
Kamu juga bisa kasih hadiah seperti voucher diskon atau promo spesial buy 1 get 1 khusus member.
Kesimpulan
Nah, dengan cara promosi produk yang tepat ternyata dapat memaksimalkan keuntungan penjualan kamu dan menjangkau pasar lebih luas.
Untuk mendukung usaha kamu, Jubelio hadir untuk membantu bisnis kamu agar lebih mudah untuk memproses setiap pesanan terlebih kalo pesanan kamu meningkat setelah menerapkan cara tersebut.
Dengan fitur-fitur Jubelio yang pastinya memudahkan jualan kamu mulai dari Akunting (laporan keuangan), laporan penjualan, persediaan barang, Jubelio POS, Webstore, sampai sistem manajemen gudang juga ada.
Kapan lagi kan kamu kelola semuanya hanya dalam satu sistem ditambah sudah terintegrasi dengan semua channel penjualan kamu mulai dari jualan offline dan online.
Yuk ini saatnya kamu bisa mengatur bisnis secara GRATIS di Jubelio, caranya tinggal klik link di bawah ini.